Apa & mengapa AES? itu karena 3 anggota keluarga ini ber inisial AES, Ayah AES (Agung Erwan Setyobudi), AES Besar(Aghna Einar Sajjana) dan AES Kecil (Ayesha Erfi Shazia), jadilah mamah LF (Lailatul fitria) mengalah untuk para AES :p Ini tempat kami berbagi keceriaan alias keramaian di dalam kehidupan keluarga kami, yang tidak pernah sepi kecuali diwaktu tidur.

Wednesday, June 21, 2006

Sabtu Minggu goes to Monas and Ragunan

Akhirnya setelah sekian lama, terbayar juga janji untuk jalan - jalan bersama ke Monas dan Ragunan. Einar girang sekali bisa jalan - jalan di halaman rumput luas, lihat orang - orang maen bola. Dan dia sendiri dengan riang bermain dengan bola kuningnya. Puas maen kita ke Monas, liat delman .. wuihh banyak kuda ya nak.

-tepuk tangan berlatar monas-


Besoknya kita maen ke Ragunan, liat monet, gajah, burung, singa. Akhirnya dia liat juga seperti apa aslinya hewan - hewan yang biasa dilihat di Tipi.

-Gajah-



-terpesona dengan ayam darimana tau-



-bersama mamah, lek mi dan merak biru-


*nanti kita ke tempat yang lebih seru lagi.